Mas Anto BLOG

catatan langkah pikiran™

Setelah SMS Layar Merah, terus apalagi?

with 13 comments


Tadinya aku, gak berniat ikutan posting masalah yang lagi jadi BOTD di WP, SMS Layar Merah. Waktu membaca ada teroris baru yang bernama SMS Layar Merah aku kaget dan bingung. Sekarang jadi teroris gak usah ngrakit bom terus ledakin diri dan korban berjatuhan, tapi cukup melempar isu lewat posting di blog dan para blogger akan mampir, kasih komentar, balik ke dasboard WP, tulis posting baru tentang isu tadi plus ditambah bumbu penyedap, dan akan disantap oleh para blog walker dengan lahapnya.

Kalau flashback ke belakang, isu SMS Layar Merah ini bermula dari hebohnya kemunculan operator selular baru yang bernama AXIS. AXIS dalam promonya menggunakan angka yang kalau disambung mengandung deretan angka 6, dan semua percaya angka triple 6 adalah angka setan. Angka triple 6 diyakini dunia barat, dunia barat identik dengan agama Kristen, maka berkembang menjadi isu AXIS adalah perwujudan (atau apa) gereja setan. Isu ini berkembang dengan bumbu penyedap no.satu, plus ditambah berita dimedia lokal, bahwa sudah ada kejadian setelah menerima sms, orang mati. Terus sms seperti yang bikin orang jadi mati, itu lho sms merah.

Kebetulan, selain suka baca koran normal, aku juga berlangganan majalah yang membahas investigasi supranatural. Di majalah yang aku baca, bahwa metodologi dukun dalam melancarkan santet bukan lagi seperti yang sering dilihat di sinetron atau film misteri tapi sudah menggunakan perangkat canggih, seperti ponsel. Karena cara kerja santet adalah mempengaruhi/mengacau pikiran orang sehingga orang akan melakukan hal yang diluar akal sehat, misal menabrakan diri ke pohon atau apa saja. Itu pernyataan dari pada dukun santet, katanya.

Diposting blog tetangga, bahkan sudah ada membahas sms merah ini secara ilmiah. Bahkan karena ingin mengejar trafik blog, ada yang ngaku bahwa dirinya yang pertama kali melempar isu ini, dan dia minta maaf jika masalah ini jadi berlarut-larut. Setelah dibaca, ternyata hanya katanya.

Isu seperti ini sebenarnya berkembang seperti bola salju dan reaksi berantai. Dan aku yakin setelah ini akan muncul isu-isu lain yang akan menggantikan BOTD blog kita. Selama orang masih berpikir pendek dan paranoid maka isu-isu baru akan dilahap dengan nikmat para blog walker.

Untung ponselku masih jaman jebot, belum warna, jadi aku terima sms dengan layar putih dan tulisan warna hitam. Kalau punya blog walker, sudah pada warna ya…… ?

Written by antokoe™

12 Mei 2008 pada 22:59

Ditulis dalam sosial

Tagged with , ,

13 Tanggapan

Subscribe to comments with RSS.

  1. udah ketahuan pelakunya anak ABG iseng baca selengkapnya di (http://kepritoday.com/content/view/7312/34/)

    UDAH KETAHUAN PELAKUNYA OK!!

    13 Mei 2008 at 05:38

  2. ya…ya…ya…. apa sich yg g` bikin aneh diakhir zaman ini. klo emang betul yach apa boleh buat tp sebagai anak Tuhan jangan takut, Tuhan slalu ada dipihakmu zo read to Bible n` belive HIM.
    sekali lagi biarkan dunia berkembang seturut perputarannya lagian bumi ini juga bakalan hancur kog. Buat saudara2ku tanpa terkecuali ada bumi baru yg jauh lebih indah yg Tuhan sudah siapkan buatmu, dikit lagi zo nantikan kedatangan-Nya. Gbu

    Rendy

    13 Mei 2008 at 10:34

    • Ya betul. Semoga Tuhan Yesus melindungi kita. Amin

      Audrey

      27 Mei 2018 at 19:32

  3. Seperti biasa lah.. kalo mau ada kebijakan-kebijakan pemerintah yang menyulitkan rakyat, perhatian kita dialihkan, biar kita gak terlalu ribut ngurusi kenaikan BBM jadi pemerintah bikin yang gitu-gitu, seperti sms merah atau yang sejenisnya

    jongor

    13 Mei 2008 at 11:18

  4. Pemerintah koq bisanya cuma nyengasarakan rakyat, katanya subsidi BBM terlalu memberatkan keuangan pemerintah, padahal gaji para anggota DPR(D) sangat waah banyak sampai puluhan juta rupiah per bulan tiap orangnya, belum termasuk uang itu dan ini yang jumlahnya sangat berlebih ditambah uang-uang curian, yang jumlahnya ratusan kabupaten serta puluhan provinsi plus DPR Pusat, gak pernah diberitakan memberatkan keuangan negara, daripada menaikan (lagi) harga BBM, gaji mereka saja yang dikurangi, kalau gak mau disuruh pulang kampung saja, masih banyak koq yang mau digaji gak sebanyak itu juga, lagian ada DPR(D) juga gak bikin beban rakyat berkurang dan rakyat juga sama sekali tidak pernah merasa terwakili. Hidup rakyat dalam kesusahan yang berkepanjangan, eeh malah diteror sms & telpon merah segala, biar lupa harga BBM naik yang berakibat harga-harga lain juga naik……..

    RAKYAT BIAR SELALU CEMAS

    13 Mei 2008 at 11:44

  5. Ga bedanya sama “KOLOR IJO” dan “KURUNG BATANG TERBANG”, semuanya cuma bikinan orang iseng aja, atau oknum yang mau mengambil keuntungan dari sifat kebanyakan masyarakat kita yang masih terlalu percaya TAKHYUL.
    Kalau toh memang bener ada, kita kan masih punya IMAN dan TUHAN, kenapa harus takut sih?? Justru yang benar-benar harus diwaspadai adalah SYAITAN yang ada di dalam diri kita, yang selalu berubah bentuk dari waktu ke waktu, kadang jadi AMARAH, NAFSU, SERAKAH dsb.
    Buat Mas Anto, thanks berat ya buat “info kerjaan” nya, kapan nih bisa dimulai? Bosen nih dirumah cuma nongkrongin internet seharian.

    Asep

    13 Mei 2008 at 15:52

  6. Untung ponselku masih jaman jebot,

    masih ada untungnya ya mas :mrgreen:

    hanggadamai

    14 Mei 2008 at 08:22

  7. Yup.. sudah selesai mas… keisengan yang luarbiasa!

    azaxs

    14 Mei 2008 at 10:44

  8. LAYAR MERAH SIAPA TAKUT !!!!
    CARI-CARI KEUNTUNGAN AJA.

    HENHEN HENDARSAH

    14 Mei 2008 at 11:52

  9. Mang bener tuh AXis di belakang semua kejadian ni

    mang na dah da korban na lom kyna korban na orang strezz semua yang kebanyakan mikirin naiknya harga bahan pokok..

    tapi stlah w liat brita pelakuna dah ditanggkep
    ternyata cman cewe iseng

    makana lo pada jangan mw di bego in sama isu2

    hamba allah

    15 Mei 2008 at 09:13

  10. eh kalo aku ga pernah percaya, so itu cuma orang-orang yang ga punya kerjaan aja. yang jelas semuanya jangan pada percaya oke

    Dedi Suparaman

    16 Mei 2008 at 14:29

  11. klo aq juga pernah cich,…………………..biasa j X

    caca

    16 Mei 2008 at 15:33

  12. em…sebaiknya g usah percaya key
    buat yayankq dhimas semangat j

    theolina

    16 Mei 2008 at 15:35


Tinggalkan komentar